About Rumah Sehat Al Wardi

Manual Description Here: Ea eam labores imperdiet, apeirian democritum ei nam, doming neglegentur ad vis.

Recent Post


REFERENSI BUKU UNTUK PARA DAI & PERUQYAH

     

         Dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat terhadap terapi Thibbun Nabawi tentunya menuntut umat muslim untuk lebih banyak lagi mencetak kader Da'wah Thibbun Nabawi (Pengobatan Nabi) wa bil khusus Penteraphis Ruqyah Syar'iyyah. Menyediakan para teraphys disetiap daerah besar maupun daerah terpencil merupakan sebuah hal yang sangat-sangat penting dilakukan, bahkan bisa dikatakan Fardlu Kifayah untuk menghindari pengobatan yang mengandung kesyirikan namun berbungkus nuansa islami yang akhirnya menjerumuskan masyarakat muslim awwam kelembah kesyirikan. 
       Selain mengadakan pelatihan-pelatihan Ruqyah Syar'iyyah disetiap daerah, menyediakan referensi buku untuk pegangan atau bacaan bagi para peruqyah juga tak kalah penting untuk mengantisipasi terjadinya kesalahan dalam pelaksanaan ruqyah itu sendiri. Bisa dikatakan sebagai panduan atau rambu-rambu untuk melaksakana ruqyah syar'iyyah. Maka, kami terdorong untuk membantu dan memfasilitasi shahabat sekalian para peruqyah dan kaum muslimin umumnya dengan beberapa E-Book Kitab Ruqyah dan penunjangnya dari para Ulama yang pakar dibidangnya masing-masing.
             Maka, dibawah ini kami sediakan link kitab-kitab ulama yang membahas tentang Ruqyah Syar'iyyah, Thibbin Nabawi, Fiqih dan lain-lainnya  untuk menambah wawasan para peruqyah dalam menda'wahkan Thibbun Nabawi.
      
KITAB RUQYAH SYAR'IYYAH
1. Wiqoyatil Insan Minal jin Wa Syaithan  Kary. Syekh Wahid Abdussalam Bali Klik disini
2. Ash Sharimul Battar Fii At Tashaddii Lis Saharatil Asyrar Kary. Syekh Wahid Abdussalam Bali Klik disini
2. As Sihir Wa Saharoh Kary. Dr. Ibrahim Kamal Adhan Klik disini
3. Al Mausu'ah Asy Syar'iyyah Fii Ilmi Ar Ruqo Kary. Syekh Abul Barra Usamah Bin Yasin Al Ma'ani Klik disini
4. Risalah Ringkas Terapi Ruqah Syar'iyyah - Disusun Teddy Surya Gunawan & Mira Kartiwi Klik disini
5. Terapi Pengobatan Dengan Ruqyah Syar'iyyah - Ustadzah Ummu Abdillah Hanien Az Zarqaa' Klik disini
6. Buku Saku Ruqyah - Abu Ayyash Rafa'al Haq Klik disini
7. Cara Pengobatan Dengan Al Qur'an -Abdullah As Sadhan Klik disini
8. Jalan Menuju Sehat Jasmani & Rohani Melalui Ruqyah Syar'iyyah - Abdullah Bin Abdul Aziz Al Aidan Klik disini
9. Tutorial RuqyahSyar'iyyah - Nuruddin Al Indunissy Klik disini
10. Sunnah & Dzikir Harian Nabi - Dr. Abdullah bin Hamod Al Forih Klik Disini


KITAB THIBB (Pengobatan)
1. At Thibb An Nabawi - Ibnu Qoyyim Al Jauziyyah Klik disini
2. Al Mu'tamad Fi Adwiyati Al Mufradat - Yusuf Bin Umar Al Ghasani Al Turkimani Klik disini
3. Atlas Ilmu Patologi Manusia - Zahir Karimi, Muhammad Said Shobarini & Siham Al Eqod Arif Klik disini
4. Min Muallifat Ibnu Sina At Thibbiyah - Ibnu Sina Klik disini
5. Hijamah Sunnah Wa Dawa' - Syahid Abdul Hamid Umar Al Amin Klik disini
6. Al Hijamah Ahkamuha Wa Fawaiduha - Ibrahim bin Abdillah AL Hazami Klik disini
7. Hijamah Ilmu Wa Syifa' - Mulfi bin Hasan Al Walidi Al Syahri Klik disini 
8. Panduan Kesehatan Muslimah - Dr. Avie Andriyani Ummu Shoffiyyah Klik disini
9. Al Mausu'ah Ath Thibb An Nabawi - Al Hafidz Abu Nuaim Ahmad bin Abdillah bin Ahmad bin Ishaq Al Ashfahani Klik disini
10. Ath Thibb An Nabawi Li Dzahabi - Al Hafidz Abu Abdillah Muhammad bin Ahmad  Adz Dzahabi Klik disini
11. Dzikir, Doa & Terapi dalam Ruqyah Dari Al Quran & As Sunnah- Said Bin Ali Bin Wahfu Al Qahthan Klik disini
12. Ainul Haq (Sihir Ain Itu Haq) - Muhammad Bin Sunjab Al Atsary Klik disini
13. Fathu Mughis Fi Sihri wa Hasad Wa Massu Iblis - Abu Ubaidah Mahir bin Sholeh Ali Mubarak Klik disini
14. Hisnul Muslim (Benteng Muslim) - Said Bin Ali Bin Wahfu Al Qahthan Klik disini
15. Ittihaf Muslim Syarah Hisnul Muslim - Said bin Ali bin Wahfu Al Qahthan Klik disini
16. Ruqyatun Nafiah - Said Abdul Adzim Klik disini
17. Hishnu Hashin - Abul Khair Muhammad bin Muhammad bin Jaziri Klik disini
18. I'tida'u Wa Du'a Shur Wa Dhawaabith - Su'ud bin Muhammad bin Humud Al Uqaily Klik Disini
19. Kalamu Thibb - Abi Abbas Taqqiyudin Ahmad bin Abdil Halim Ibnu Taimiyyah Klik disini
20. Thibbun Nabawi - Al Hafidz Abu Abdillah Muhammad Bin Ahmad Adz Dzahabi  Klik disini
21. Rahmahatu Fi Thibb Wa Hikmah - Imam Jalaluddin As Suyuthi Klik disini

KITAB AQIDAH & TAUHID
1. Kitab Tauhid - Syech Muhammad bin Abdul Wahab Klik disini
2. Aqidah Ahlus Sunnah Wal Jama'ah - Syech Muhammad bin Shaleh Al Utsaimin Klik disini
3. Hasyiah Al Syarqowi Ala Syarhi Al Hududi - Imam Syaich Abdullah bin Hijaz bin Ibrahim Asy Syarqowi Klik Jilid 1 & Klik Jilid 2
4. Al Jawahirul Kalam Fi Idlah Aqidatu Islamiyyah - Syech Thahir bin Sholeh Al Jazairi Klik disini Terjemah Klik disini
5. Masailul Aqidah Fi Kitab Tauhid Min Shohih Imam Bukhari - Yusuf bin Humud Husyan Al Husyan Klik disini
6. Syarah Usulus Sunnah - Imam Ahmad Bin Hanbal Klik disini
7. Ushuluddin Indal Imam Ath Thabari - Taha Muhammad Najar Ramadhan Klik disini
8. Roh - Ibnu Qoyyim Al Jauziyyah Klik disini

KITAB FIQIH
1. Bid'atul Mahmudah Wa Bid'atul Idafiyyah - Syech Abdul Fatah bin Sholeh Al Qudaisy Al Yafa'i  Klik disini
2. Bidayatul Muhtaj Fi Syarhil Minhaj - Ibnu Syu'bah Badruddin Asy Syafi'i 
Klik disini Jilid 1 , Jilid 2, Jilid 3, Jilid 4
3. Al Lubab Fi Fiqhi Syafi'i - Abu Hasan Ahmad bin Muhammad bin Ahmad Adldloby Al Mahamali Klik disini
4. Fathul Muin - Ahmad Bin Abdul Aziz Al Ma'bari Al Malibari Al Hindi Klik disini
5. Bidayatul Mujtahid - Ibnu Rusyd Klik Jilid 1, Jilid 2
6. Bidatul Hasan Indal Syafi'iyyah Indal Ibadat - Abu Amr danang bin Muhadi Al Jawi Al Indunisy Klik disini

KITAB USHUL FIQIH
1. Tarikh Tasyri' Islamiy - Syech  Manna' Al Qattan  Klik disini
2. Ma'alim Syariyyah Islamiyyah  - Syech  Subhi' Sholeh  Klik disini
3. Syarhul Kabir Ala Waraqat  - Syihabuddin Abu Abbas Ahmad bin Qasim ASh Shibagh  Klik disini
4. Tarikh Ushulul Fiqh  - Syech Ali Jum'ah  Klik disini
5. Hasyiatul Nafhat Ala Syarhul Waraqat  - Syech Ahmad Al Khatib Al Minangkabawi Al Jawy  Klik disini
6.  Syarah Mandzumah Al Warakat Fi Ushulul Fiqh - Al Alamah As Sayyid Muhammad bin Alawi Almaliky Al Hasany   Klik disini


KITAB HADITS
1. Syamail Muhammadiyyah (Hadits-hadits berkenaan tentang Rasulullah) - Imam Abu Isa Muhammad bin Isa bin Saurah At Tirmidzi Klik disini
2. Terjemah Muttafaqqun Alaih Shahih Bukhari-Muslim - Muhammad Fuad Abdul Baqi Klik disini
3. Sunnan Ibnu Majjah - Imam Abu Abdullah Muhammad bin Yazid bin Abdullah bin Majah Al Quzwaini Klik disini
4. Shohih Bukhari - Al Imam Abū ‘Abd Allāh Muḥammad ibn Ismā‘īl ibn Ibrāhīm ibn al-Mughīrah ibn Bardizbah al-Ju‘fī al-Bukhārī Klik disini
5. Shohih Muslim - Al-Imam Abul Husain Muslim bin al-Hajjaj al-Qusyairi an-Naisaburi Klik disini
6. Sunan An Nasa'i - Ahmad bin Syu'aib bin Ali An Nasa'i Klik disini
7. Syarah Musnad Asy Syafi'i - Abu Al-Qosim ‘Abd Al-Karim Al-Rafi’i Juz 1, Juz 2, Juz 3, Juz 4
8. Kitab Arba’una Haditsan fi Qawa’id al-Ahkam al-Syar’iyah wa Fadha’il al-A’mal wa al-Zuhd - Imam Jalaluddin As-Suyuthi Klik disini
9. Ensiklopedia Terjemah Hadits-hadits Nabi - Maktab Dakwah Dan Bimbingan Jaliyat Rabwah Juz 1, Juz 2, Juz 3, Juz 4

KITAB ILMU HADITS
1. Al Mabahits Fi Ulumul Ahadits - Syech Manna Al Qattan Klik disini
2. Irsyadut Thulab - Imam An Nawawi Ad Damsyiqi Klik disini
3. At Taqrib Wa Taisir - Imam An Nawawi Ad Damsyiqi  Klik disini


KITAB TERJEMAHAN
1. Dosa-dosa besar (Al Kabair) - Imam Adz Dzahabi Klik disini
2. Manageman Qolbu - Ibnu Qoyyim Al Jauziyyah Klik disini
3. Kunci Kebahagiaan - Ibnu Qoyyim Al Jauziyyah Klik disini
4. Mukasysyafah Al Qulub - Imam Ghazali Klik disini
5. Al Hikam - Ibnu Athaillah Klik disini
6. Kritik Terhadap Studi Al Qur'an Kaum Liberal - Fahmi Salim, MA. Klik disini
7. Kamus Al Munawwir - Ahmad Warson Al Munawwir Klik disini
8. Ilmu Hadits - Dr. Mahmud Thahan Klik disini
9. Hadits Nabi Sebelum Di Bukukan - Dr. M. Ajaj Al Khathib Klik disini
10. Pribadi & Martabat Buya Hamka -H Rusydi Hamka Klik disini
11. Kapan Seseorang Keluar Dari Ahlussunnah - Dr Muhammad Ahmad Shodiq An Najjar Klik disini

KITAB TAFSIR
1. Tafsir Ibnu Qoyyim - Ibnu Qoyyim Al Jauziyyah Klik disini
2. Tafsir Imam Ghozali - DR. Muhammad Ar Raihan Klik disini
3. Tafsir Al Qur'anil Azhim Li Imam Ibnu Katsir - Al Imam Abu Fida' Ismail bin Amr bin Katsir Al Qursy Al Dimasyqy Juz 1, Juz 2 , Juz 3, Juz 4, Juz 5, Juz 6, Juz 7, Juz 8 
4. Tafsir Imam Asy Syafi'i - Syech Muhammad Bin Musthafa Al Farran Juz 1-3 Klik disini
5. Tafsir At Thabari - Muhammad Ibnu Jarir Ath Thobari Juz 1, Juz 2, Juz 3, Juz 4, Juz 5, Juz 6, Juz 7, Juz 8, Juz 9, Juz 10, Juz 11, Juz 12, Juz 13, Juz 14, Juz 15, Juz 16, Juz 17, Juz 18, Juz 19, Juz 20, Juz 21, Juz 22, Juz 23, Juz 24, Juz 25 & 26


KITAB ADAB & AKHLAQ
1. Ta'lim wa Muta'allim - Burhanul Islam Klik disini
2. Adabud Din Wa Dunya - Abu Hasan Ali Bin Muhammad Bin Habib Al Mawardi Klik disini
3. Syakhshiah Maratush Sholihah -Dr Muhammad Ali Hasyimi Klik Disini

KITAB ILMU AL QUR'AN
1. Mabahitsul Fi Ulumil Qur'an - Dr. Subhu Sholeh Klik disini
2. Ta'wil Musykilatul Qur'an - Abu Muhammad Abdullah Bin Muhammad Qutaibah Klik Disini
3. Ahkamul Qur'an - Abu Muhammad Abdul Mun'in bin Abdur Rohim ibnu Al Faras Al Andalusy - Jilid 1, Jilid 2, Jilid 3
4. At Tafsir Wa Al Mufassirun - Al Ustadz Ad Duktur Fadlu Hasan Abbas Juz 1, Juz 2, Juz 3
5. Syarah Ushul Fi Tafsir - Muhammad Bin Sholeh Al 'Utsaimin Klik disini 
6. Nasekh Wa Mansukh - Al Qadhi Abu Bakar Bin Al Arabi Al Ma'afiri Jilid 1, jilid 2, Cover
7. Asrar Tartibul Qur'an - Al Imam Jalaluddin Abdurrahman Bin Abu Bakar As Suyuthy Klik disini

               Hanya kepada Allah saja kami memohon Ridlo dan ampunannya untuk diri saya dan juga teman-teman yang sudah menjadikan kitab aslinya kedalam bentuk pdf serta menshare untuk kita semua. Kami berharap semoga dengan sekecil apapun usaha kita dalam memudahkan saudara kita dalam mencari ilmu dibalas Allah dengan amal jariyyah yang terus mengalir sampai akhir nanti. Aamiin. 

Sumber Rujukan 
https://www.maktabana.com/
https://waqfeya.com/
http://www.galerikitabkuning.com/
https://nahdlatululama.id/blog/category/content/layanan-jamaah/aplikasi-islami/aplikasi-kitab-ulama/
https://islamhouse.com/id


Batam Kepulauan Riau
Rabu,12-12-2018
Penyusun : Al Faqir Abu Hasna Muhammad Zaki Wardi

NB: Maaf belum lengkap, InsyaAllah Yg Lain Menyusul di Update.....
Read More...

Tafsir Surat Al Falaq

Tafsir Surat Al Falaq
        Bagi seorang muslim mendengar surat Al Falaq tentu sudah tidak asing lagi dalam benak dan fikiran kita,namun selama ini sudahkah kita merenungi kandungan hikmah dan ilmu yang terkandung disebalik keistimewaan surat tersebut.maka dibawah ini kami cuba untuk memaparkan sedikit penjelasan tentang tafsir surat Al-Falaq.Semoga Allah Subhanahu Wa Ta'allah memberikan pemahaman kepada kita..Aamiin


بسم الله الرحمن الرحيم

قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ الْفَلَقِ (1) مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ (2) وَمِنْ شَرِّ غَاسِقٍ إِذَا وَقَبَ (3) وَمِنْ شَرِّ النَّفَّاثَاتِ فِي الْعُقَدِ (4) وَمِنْ شَرِّ حَاسِدٍ إِذَا حَسَدَ (5)
(yang artinya) :
1. Katakanlah: “Aku berlindung kepada Tuhan Yang Menguasai subuh,
2. dari kejahatan makhluk-Nya,
3. dan dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita,
4. dan dari kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang menghembus pada buhul-buhul ,
5. dan dari kejahatan pendengki bila ia dengki”.
Pengenalan
                Surat ini dan surat sesudahnya (surat An Naas) diturunkan secara bersamaan sebagaimana dikatakan oleh Al Baihaqi dalam Dalailin Nubuwwah. Oleh karena itu, kedua surat ini dinamakan Al Maw’izatain. Surat ini merupakan surat Makkiyyah (turun sebelum hijrah) dan ada juga yang mengatakan bahwa surat ini adalah surat Madaniyyah. Surat ini turun sesudah surat Al Fiil. (Aysarut Tafasir, hal. 1503; At Ta’rif bi Suratil Qur’anil Karim)
Asbabun Nuzul
Tatkala Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam disihir oleh orang Yahudi yang bernama Labid bin Al A’shom di Madinah, Allah Ta’ala menurunkan Al Maw’izatain (surat Al Falaq dan An Naas). Lalu Jibril ’alaihis salam meruqyah (membaca kedua ayat tersebut) kepada Nabi shallallahu ’alaihi wa sallam. Berkat izin Allah, Nabi shallallahu ’alaihi wa sallam sembuh. (Aysarut Tafasir, hal. 1503) [Namun, riwayat sabab nuzul untuk surat Al falaq dan An Naaas dinilai dhaif oleh Syaikh Muqbil dalam as Shahih al Musnad min Asbab anNuzul, lihat juga penjelasan Ibnu Katsir]
Tafsir Ayat Pertama
قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ الْفَلَقِ (1)
1. Katakanlah: “Aku berlindung kepada Tuhan Yang Menguasai subuh,

Yang dimaksud dengan ‘Robbil Falaq’ adalah Allah. Al Falaq berasal dari kata ‘falaqo’ yang berarti membelah. Dalam ilmu shorof ‘Al Falaq’ bermakna isim maf’ul sifat musyabbahah yang berarti terbelah.
Lebih khusus ‘Al Falaq’ bisa bermakna Al Ishbah (pagi/shubuh) karena Allah membelah malam menjadi pagi.
Secara umum ‘Al Falaq’ bermakna segala sesuatu yang muncul/keluar dari yang lainnya. Seperti mata air yang keluar dari gunung, hujan dari awan, tumbuhan dari tanah, anak dari rahim ibunya. Ini semua dinamakan ‘Al Falaq’.
Perhatikan ayat-ayat berikut. Allah Ta’ala berfirman,
إِنَّ اللّهَ فَالِقُ الْحَبِّ وَالنَّوَى
“Sesungguhnya Allah yang menumbuhkan butir tumbuh-tumbuhan dan biji buah-buahan.” (QS. Al An’am [6] : 95).
Allah juga berfirman,
فَالِقُ الإِصْبَاحِ
“Dia menyingsingkan pagi.” (QS. Al An’am [6] : 95) (Tafsir Juz ‘Amma, 294; Ruhul Ma’ani)
Pengertian Ta’awudz
Ta’awudz (isti’adzah) adalah meminta perlindungan kepada Allah subhanahu wa ta’ala agar terhindar dari marabahaya. (I’anatul Mustafid; Mutiara Faedah Kitab Tauhid, 95)
Meminta Perlindungan (Isti’adzah)  adalah Ibadah
Meminta perlindungan (isti’adzah) merupakan ibadah. Karena menghilangkan marabahaya dan kejelekan tidak ada yang mampu melakukannya selain Allah subhanahu wa ta’ala. Segala sesuatu yang tidak ada yang mampu melakukannya kecuali Allah, maka hal yang demikian tidaklah boleh dilakukan (ditujukan) kecuali pada Allah semata. Apabila hal semacam ini diminta kepada selain Allah, termasuk perbuatan syirik.

Ayat yang menunjukkan bahwa meminta perlindungan hanya boleh kepada Allah (karena Dia-lah yang mampu) dan bukan pada selain-Nya adalah firman Allah Ta’ala,

وَإِمَّا يَنْزَغَنَّكَ مِنَ الشَّيْطَانِ نَزْغٌ فَاسْتَعِذْ بِاللَّهِ إِنَّهُ هُوَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ
“Dan jika syetan mengganggumu dengan suatu gangguan, maka mohonlah perlindungan kepada Allah. Sesungguhnya Dia-lah yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.” (QS. Fushshilat [41] : 36)
Allah juga memerintahkan kepada Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam untuk meminta perlindungan kepada-Nya sebagaimana pada awal surat Al Falaq dan An Naas. Dan perintah untuk Rasulullah berarti juga perintah untuk umatnya karena umatnya memiliki kewajiban untuk meneladani beliau.

Allah juga menyatakan bahwa meminta perlindungan kepada selain Allah termasuk kesyirikan sebagaimana pada ayat,

وَأَنَّهُ كَانَ رِجَالٌ مِنَ الْأِنْسِ يَعُوذُونَ بِرِجَالٍ مِنَ الْجِنِّ فَزَادُوهُمْ رَهَقاً
“Dan bahwasanya ada beberapa orang laki-laki di antara manusia meminta perlindungan kepada beberapa laki-laki di antara jin, maka jin-jin itu menambah bagi mereka rasa takut.” (QS. Al Jin [72] : 6)
Maksudnya adalah Allah akan menambahkan kepada manusia rasa takut. Oleh karena itu, ini adalah hukuman dari perbuatan mereka sendiri yang meminta perlindungan pada jin. Dan hukuman pasti diakibatkan karena dosa. Maka ayat ini menunjukkan celaan bagi manusia semacam ini karena telah meminta perlindungan kepada selain Allah.

Qotadah dan ulama salaf lainnya mengatakan bahwa makna ’rohaqo’ dalam ayat ini adalah ’itsman’ (dosa).

Oleh karena isti’adzah berakibat dosa, maka isti’adzah termasuk ibadah dan bernilai syirik jika ditujukan kepada selain Allah yang mati dan ghoib. (I’anatul Mustafid; At Tamhid li Syarhi Kitabit Tauhid)
Tafsir Ayat Kedua
مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ (2)
2. dari kejahatan makhluk-Nya,
Ayat ini mencakup seluruh yang Allah ciptakan baik manusia, jin, hewan, benda-benda mati yang dapat menimbulkan bahaya dan dari kejelekan seluruh makhluk. (Taysir Al Karimir Rahman; Aysarut Tafasir).

Ibnu Katsir mengatakan bahwa ayat ini berarti berlindung dari kejelekan seluruh makhluk. Tsabit Al Bunani dan Al Hasan Al Bashri menafsirkan berlindung dari jahannam dan iblis serta keturunannya. (Tafsir Al Qur’an Al ‘Azhim)

Ayat ini juga mencakup meminta perlindungan pada diri sendiri. Ingatlah, nafsu selalu memerintahkan pada kejelekan. Allah Ta’ala berfirman,

إِنَّ النَّفْسَ لَأَمَّارَةٌ بِالسُّوءِ إِلَّا مَا رَحِمَ رَبِّي
“Karena sesungguhnya nafsu itu selalu menyuruh kepada kejahatan, kecuali nafsu yang diberi rahmat oleh Tuhanku.” (QS. Yusuf [12] : 53).
Maka setiap kali seseorang mengucapkan ayat ini, maka yang pertama kali tercakup dalam ayat tersebut adalah dirinya sendiri. Jadi dia berlindung dari kejelekan dirinya sendiri, yang mungkin sering ujub (berbangga diri) atau yang lainnya. Sebagaimana yang terdapat dalam khutbatul hajjah:
نَعُوْذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا
“Aku berlindung kepada Allah dari kejelekan diriku sendiri.” (HR. At Tirmidzi. Dikatakan shohih oleh Syaikh Al Albani dalam Shohih wa Dho’if Sunan At Tirmidzi no. 1105) (Tafsir Juz ‘Amma, 294-295)
Tafsir Ayat Ketiga
وَمِنْ شَرِّ غَاسِقٍ إِذَا وَقَبَ (3)
3. 
dan dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita,
Ghosiq dalam ayat ini adalah Al Lail (malam) dan juga ada yang mengatakan Al Qomar (bulan). Sedangkan Idza Waqob bermakna apabila masuk (Tafsir Juz ‘Amma, 295; Adhwaul Bayan).

Mujahid mengatakan bahwa ‘ghosiq’ adalah Al Lail (malam) ketika matahari telah tenggelam sebagaimana diriwayatkan oleh Bukhari dan Ibnu Abi Najih. Demikianlah yang dikatakan oleh Ibnu Abbas, Muhammad bin Ka’ab Al Qurtubhy, Adh Dhohak, Khushoif, dan Al Hasan. Qotadah mengatakan bahwa maksudnya adalah malam apabila telah gelap gulita. (Tafsir Al Qur’an Al ‘Azhim)

Syaikh Asy Syinqithi mengatakan bahwa pendapat yang kuat adalah tafsiran yang pertama (ghosiq adalah malam) sebagaimana didukung dengan tafsiran Al Qur’an.

أَقِمِ الصلاة لِدُلُوكِ الشمس إلى غَسَقِ الليل

“Dirikanlah shalat dari sesudah matahari tergelincir sampai gelap malam.” (QS. Al Israa’ [17] : 78)

Sedangkan bulan merupakan bagian dari malam. Dan di malam harilah setan serta manusia dan hewan yang suka berbuat kerusakan bergentayangan ke mana-mana (Adhwaul Bayan). Kepada Allah-lah kita meminta perlindungan dari kejahatan dan kejelekan seperti ini.
Tafsir Ayat Keempat
وَمِنْ شَرِّ النَّفَّاثَاتِ فِي الْعُقَدِ (4)

4. dan dari kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang menghembus pada buhul-buhul,

Mujahid, Ikrimah, Al Hasan, dan Qotadah mengatakan bahwa yang dimaksudkan adalah sihir. Mujahid mengatakan, ”Apabila membaca mantera-mantera dan meniupkan (menyihir) di ikatan tali” (Tafsir Al Qur’an Al ‘Azhim).

Dalam ayat ini disebut dengan ’An Nafatsaat’ yaitu tukang sihir wanita. Karena umumnya yang menjadi tukang sihir adalah wanita. Namun ayat ini juga dapat mencakup tukang sihir laki-laki dan wanita, jika yang dimaksudkan adalah sifat dari nufus (jiwa atau ruh) (Ruhul Ma’ani; Tafsir Juz ’Amma, 295)

Namun perlu diingat bahwa dalam syari’at ini terdapat pula penyembuhan penyakit dengan do’a-do’a yang disyari’atkan yang dikenal dengan ruqyah. Dari Abu Sa’id, beliau menceritakan bahwa Jibril pernah mendatangi Rasulullah shallallahu ’alaihi wa sallam. Lalu mengatakan,”Ya Muhammad, apakah engkau merasa sakit?” Nabi shallallahu ’alaihi wa sallam mengatakan,”Iya”. Kemudian Jibril meruqyah Nabi dengan mengatakan,

بِاسْمِ اللَّهِ أَرْقِيكَ مِنْ كُلِّ شَىْءٍ يُؤْذِيكَ مِنْ شَرِّ كُلِّ نَفْسٍ أَوْ عَيْنِ حَاسِدٍ اللَّهُ يَشْفِيكَ بِاسْمِ اللَّهِ أَرْقِيكَ
”Bismillah arqika min kulli sya-in yu’dzika, min syarri kulli nafsin aw ’aini hasidin. Allahu yasyfika. Bismillah arqika [Dengan menyebut nama Allah, aku meruqyahmu dari segala sesuatu yang menyakitimu, dari kejelekan (kejahatan) setiap jiwa atau ’ain orang yang hasad (dengki). Semoga Allah menyembuhkanmu. Dengan menyebut nama Allah, aku meruqyahmu].” (HR. Muslim no. 2186. Ada yang berpendapat bahwa kejelekan nafs (jiwa) adalah ’ain, yakni pandangan hasad).
Tafsir Ayat Kelima

وَمِنْ شَرِّ حَاسِدٍ إِذَا حَسَدَ (5)

5. dan dari kejahatan pendengki bila ia dengki”.

Hasad adalah berangan-angan hilangnya nikmat yang ada pada orang lain baik agar pindah kepada diri kita ataupun tidak (Aysarut Tafasir).

Allah menutup surat ini dengan hasad, sebagai peringatan bahayanya perkara ini. Hasad adalah memusuhi nikmat Allah.

Sebagian Ahli Hikmah mengatakan bahwa hasad itu dapat dilihat dari lima ciri :

Pertama, membenci suatu nikmat yang nampak pada orang lain;

Kedua, murka dengan pembagian nikmat Allah;
Ketiga, bakhil (kikir) dengan karunia Allah, padahal karunia Allah diberikan bagi siapa saja yang dikehendaki-Nya;
Keempat, tidak mau menolong wali Allah (orang beriman) dan menginginkan hilangnya nikmat dari mereka;
Kelima, menolong musuhnya yaitu Iblis. (Al Jaami’ liahkamil Qur’an)

Salah satu dari bentuk hasad adalah ’ain (pandangan hasad). Apabila seseorang melihat pada orang lain kenikmatan kemudian hatinya merasa tidak suka, dia menimpakan ’ain (pandangan mata dengan penuh rasa dengki) pada orang lain. ’Ain ini dapat menyebabkan seseorang mati, sakit atau gila. ’Ain ini benar adanya dengan izin Allah Ta’ala.
Allah memerintahkan kepada kita untuk berlindung kepada-Nya dari malam apabila gelap gulita, dari sihir yang ditiupkan pada buhul-buhul, dan dari orang yang hasad apabila dia hasad, karena ketiga hal ini adalah perkara yang samar. Banyak kejadian pada malam hari yang samar yang dapat memberikan bahaya kepada kita. Begitu juga sihir adalah suatu hal yang samar, jarang kita ketahui. Dan begitu juga hasad dari orang lain, itu adalah hal yang samar. Dan ketiga kejelekan (kejahatan) ini masuk pada keumuman ayat kedua,

مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ (2)
“dari kejahatan makhluk-Nya.” (Tafsir Juz ’Amma, 296)
Lalu bagaimana jalan keluar agar terbebas dari tiga kejelekan (kejahatan) ini?
Pertama, dengan bertawakkal pada Allah, yaitu menyerahkan segala urusan kepada Allah Ta’ala.

Kedua, membaca wirid-wirid (dzikir-dzikir) yang dapat membentengi dan menjaga dari segala macam kejelekan. Perlu diingat bahwasanya kebanyakan manusia dapat terkena sihir, ’ain, dan berbagai kejelekan lainnya dikarenakan lalai dari dzikir-dzikir. Ingatlah bahwa bacaan dzikir merupakan benteng yang paling kokoh dan lebih kuat daripada benteng ’Ya’juj dan Ma’juj’. Namun, banyak dari manusia yang melupakan hal ini. Banyak di antara mereka yang melalaikan dzikir pagi dan petang, begitu juga dzikir ketika hendak tidur. Padahal dzikir-dzikir tersebut mudah untuk dihafalkan dan dibaca. (Tafsir Juz ’Amma, 296)

Penulis: Muhammad Abduh Tuasikal
Mbali, Panggang, Gunung Kidul, 23 Dzulqo’dah 1428
Sumber Rujukan

1.Adhwaul Bayan, Muhammad Al Amin Asy Syinqithiy, Maktabah Syamilah
2.Al Jaami’ liahkamil Qur’an (Tafsir Qurtubhy), Abu Abdillah Muhammad bin Ahmad Al Anshory Al Qurtubhy, Jami’ Mawsu’ah Al Quranil Karim, www.omelketab.net
3.At Tamhid li Syarhi Kitabit Tauhid, Syaikh Sholih Alu Syaikh, www.islamspirit.com
4.At Ta’rif bi Suratil Qur’anil Karim, Jami’ Mawsu’ah Al Quranil Karim, www.omelketab.net
5.Aysarut Tafasir likalamil ‘Aliyyil Karim, Syaikh Abu Bakr Jabir Al Jazairi, Maktabah Adhwail Manar
6.I’anatul Mustafid bi Syarhi Kitabit Tauhid, Syaikh Sholih bin Fauzan Al Fauzan, www.islamspirit.com
7.Mutiara Faedah Kitab Tauhid (edisi revisi), Abu Isa Abdullah bin Salam, Pustaka Muslim
8.Ruhul Ma’ani fi Tafsiril Qur’anil Azhim was Sab’il Matsani, Syihabuddin Mahmud bin Abdillah Al Husaini Al Alusi, Mawqi’ut Tafaasir-Maktabah Syamilah
9.Shohih wa Dho’if Sunan At Tirmidzi, Syaikh Muhammad Nashiruddin Al Albani, Maktabah Syamilah
10.Shohih Muslim, Muslim bin Al Hajjaj ABul Husain Al Qusyairiy An Naisabuiy, Pentahqiq : Muhammad Fu’ad Abdul Baqi, Dar Ihya’ At Turots Al ‘Arobiy Beirut-Maktabah Syamilah
11.Tafsir Al Qur’an Al ‘Azhim, Abul Fada’ Isma’il bin ‘Umar bin Katsir Al Qurasyi Ad Dimasyqi, Maktabah Syamilah 5.
12.Tafsir Juz ‘Amma, Syaikh Muhammad bin Sholih Al Utsaimin, Darul Kutub Al ‘Ilmiyyah
13.Taysir Al Karimir Rahman fi Tafsiril Kalamil Mannan, Syaikh Abdur Rahman bin Nashir As Sa’di, Muassasah Ar Risalah-Maktabah Syamilah
Read More...

(طب النباوي) Thibbun Nabawi


وَمَا يَنطِقُ عَنِ الْهَوَی(3)   إِنْ هُوَ إِلاّ وَحْيٌ يُوحَی(4)  
Artinya, “ dan Tiadalah yang diucapkannya itu (Al-Quran) menurut kemauan hawa nafsunya. Ucapannya itu tiada lain hanyalah wahyu yang diwahyukan (kepadanya).” (An-Najm : 3-4)



Kedokteran Nabawi (Ath-thibb An-Nabawi) tidak lain adalah wahyu dari At-Thibb”Dokter” (Allah SWT) kepada An-Nabi (Nabi-Nya). Resep obat  yang Nabi SAW berikan adakalanya bersifat umum dan menyeluruh. Resep bersifat umum itu terdiri dari sejumlah sarana pengobatan. Nabi SAW mensifatinya tidak hanya khusus untuk penyakit tertentu tetapi untuk banyak penyakit.
Diantara Therapy dan Herbal yang termaktub dalam Al-Qur’an dan As-Sunnah adalah :

1.      Hijamah/Bekam .

Bekam (Arabالحجامةal-hijamah) adalah metode pengobatan dengan cara mengeluarkan darah statis (kental) yang mengandung toksin dari dalam tubuh manusia. Berbekam dengan cara melakukan pemvakuman di kulit dan pengeluaran darah darinya. Pengertian ini mencakup dua mekanisme pokok dari bekam, yaitu proses pemvakuman kulit kemudian dilanjutkan dengan pengeluaran darah dari kulit yang telah divakum sebelumnya.Sumber
    *Dari Anas bin Malik r.a., Rasulullah SAW bersabda; “Kalian harus berbekam dan menggunakan al-qushtul bahri,”(HR. Imam bukhari, Muslim dan Ahmad)
    *Dari Ibnu ‘Umar r.a., Rasulullah SAW bersabda; “Sesungguhnya sebaik-baik sarana yang kalian gunakan untuk berubat adalah bekam, al-kist dan syuniz” (lihat Kasyful Astaar ‘an Zawaaa-idil Bazaar)
   *Rasulullah s.a.w. bersabda:”Sesungguhnya dengan berbekam itu terdapat kesembuhan.” (Lihat Mukhtashar Muslim, Shahiihul Jaami’ dan Silsilah al-Ahaadiits ash-Shahiihah)
     *Dari Ibnu ‘Umar r.a., Rasulullah SAW bersabda: “Jika ada suatu kesembuhan pada perubatan kalian maka pengubatan itu terdapat pada hirisan alat bekam atau dengan meminum madu” (Lihat Kasyful Astaar ‘an Zawaa-idil Bazzar)
    *Dari ‘Uqbah bin ‘Amir, Rasulullah SAW bersabda:”Ada tiga hal yang jika pada sesuatu ada kesembuhan, maka kesembuhan itu terdapat pada hirisan alat bekam atau meminum madu atau dengan membakar di tempat yang sakit. Dan aku membenci pembakaran”(Riwayat Imam Ahmad)
     *Dari Abu Hurairah r.a., Rasulullah SAW bersabda: “Barang siapa yang berbekam pada hari ke 17, 19 dan 21 (Kalender Hijrah), maka ia akan sembuh dari segala penyakit,” (Lihat Shahih Sunan Abi Dawud)
    *Dari Abu Kabsyah al-‘Anmari r.a., bahawa Rasulullah SAW pernah berbekam di bahagian tengah kepalanya dan di antara kedua bahunya. Dan Baginda bersabda: “Barangsiapa mengalirkan darah ini, maka tidak ada mudharat baginya untuk mengubati sesuatu dengan sesuatu” (Lihat Shahih Sunan Abi Dawud dan Jaami’ul Ushuul)
    *Diriwayatkan oleh Ibnu Sunni dan Abu Nu’aim, Nabi Muhammad SAW bersabda: “Kalian harus berbekam di jauzatil qamahduwah, karena sesungguhnya ia dapat menyembuhkan 70 penyakit”
     *Dari Ibnu ‘Umar r.a., Rasullah s.a.w. bersabda: “Berbekam dalam keadaan perut kosong adalah yang paling baik, di mana ia akan menambah ketajaman menghafal. Ia akan menjadikan seseorang penghafal lebih mudah menghafal. Oleh kerana itu, sesiapa yang hendak berbekam, maka sebaiknya dia melakukannya pada hari Khamis dengan menyebut nama Allah. Hindarilah berbekam pada hari Jumaat dan Sabtu serta Ahad. Berbekamlah pada hari Isnin dan Selasa. Hindarilah berbekam pada hari Rabu kerana hari tersebut merupakan hari di mana Nabi Ayyub tertimpa malapetaka. Tidaklah timbul penyakit kusta dan lepra kecuali pada hari Rabu atau malam hari Rabu,”(Lihat Shahih Sunan Ibni Majah)
      *Dari Ibnu ‘Abbas r.a., dia bercerita: “Nabi Allah SAW bersabda:
“Sebaik-baik hamba adalah tukang bekam, mengeluarkan darah dan meringankan tulang rusuk serta memperjelaskan pandangan.”(Sunan Abni Majah)
  
2.      Madu 
يَخْرُجُ مِنْ بُطُونِهَا شَرَابٌ مُخْتَلِفٌ أَلْوَانُهُ فِيهِ شِفَاءٌ لِلنَّاسِ ۗ إِنَّ فِي ذَٰلِكَ لَآيَةً لِقَوْمٍ يَتَفَكَّرُون
“…Dari perut lebah itu keluar minuman yang bermacam-macam warnanya. Di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda bagi orang-orang yang memikirkan.”  (Q.S. An-Nahl ayat 69)
    *Dari ‘Uqbah bin ‘Amir, Rasulullah SAW bersabda:”Ada tiga hal yang jika pada sesuatu ada kesembuhan, maka kesembuhan itu terdapat pada hirisan alat bekam atau meminum madu atau dengan membakar di tempat yang sakit. Dan aku membenci pembakaran”(Riwayat Imam Ahmad)
      *{Kesembuhan ada 3 pada tiga perkara : Minum madu, berbekam dan sengatan api (rajahan), namun aku melarang umatku dari rajahan }. (HR. Bukhari : 5681)
3.      Habbatussaudah 

       Dari Abu Hurairah rodhiyallahu `anhu, Rasululloh Shallallahu `alaihi wa sallam bersabda :
”Dalam Habbatus Sauda’ ada obat dari segala penyakit, kecuali as-Saam”. Ibnu Syihab (seorang rawi hadits ini) mengatakan : “as-Saam adalah kematian, dan Habbatus [HR. Bukhori, dalam Kitab at-Thibb, bab al-Habbatus Sauda’, Hadits no. 5688]

Dari `Aisyah radhiyallahu `anha, Rasululloh Shallallahu `alaihi wa sallam bersabda :
”Sesungguhnya Habbatus Sauda’ ini adalah obat dari segala penyakit, kecuali as-Saam”. Aku berkata (Perawi hadits ini, yakni Kholid bin Sa’ad): “apa itu as-Saam?” dijawab (yakni oleh Ibnu Abi Atiq): “Kematian”. [HR. Bukhori, dalam Kitab at-Thibb, bab al-Habbatus Sauda’, Hadits no. 5687]

Dari Abu Hurairah rodhiyallahu `anhu, Rasululloh Shallallahu `alaihi wa sallam bersabda : “Tidaklah ada suatu penyakit, kecuali dalam Habbatus Sauda’ terdapat kesembuhan baginya, kecuali as-Saam (kematian)” [HR. Muslim, dalam Kitab as-Salaam, bab at-Tadawi bil Habbatis Sauda’. Hadits no. 2215]
4.      Zaitun 

اللَّهُ نُورُ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ ۚ مَثَلُ نُورِهِ كَمِشْكَاةٍ فِيهَا مِصْبَاحٌ ۖ الْمِصْبَاحُ فِي زُجَاجَةٍ ۖ الزُّجَاجَةُ كَأَنَّهَا كَوْكَبٌ دُرِّيٌّ يُوقَدُ مِنْ شَجَرَةٍ مُبَارَكَةٍ زَيْتُونَةٍ لَا شَرْقِيَّةٍ وَلَا غَرْبِيَّةٍ يَكَادُ زَيْتُهَا يُضِيءُ وَلَوْ لَمْ تَمْسَسْهُ نَارٌ ۚ نُورٌ عَلَىٰ نُورٍ ۗ يَهْدِي اللَّهُ لِنُورِهِ مَنْ يَشَاءُ ۚ وَيَضْرِبُ اللَّهُ الْأَمْثَالَ لِلنَّاسِ ۗ وَاللَّهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيمٌ
      
Allah (Pemberi) cahaya (kepada) langit dan bumi. Perumpamaan cahaya Allah, adalah seperti sebuah lubang yang tak tembus, yang di dalamnya ada pelita besar. Pelita itu di dalam kaca (dan) kaca itu seakan-akan bintang (yang bercahaya) seperti mutiara, yang dinyalakan dengan minyak dari pohon yang berkahnya, (yaitu) pohon zaitun yang tumbuh tidak di sebelah timur (sesuatu) dan tidak pula di sebelah barat(nya), yang minyaknya (saja) hampir-hampir menerangi, walaupun tidak disentuh api. Cahaya di atas cahaya (berlapis-lapis), Allah membimbing kepada cahaya-Nya siapa yang dia kehendaki, dan Allah memperbuat perumpamaan-perumpamaan bagi manusia, dan Allah Maha Mengetahui segala sesuatu (An-Nur : 35)
5.      Talbinah 

 Dari ‘Aisyah radhiallahu ‘anha
أنها كانت إذا مات الميتُ من أهلِها، فاجتمع لذلك النساءُ، ثم تفرقن إلا أهلَها وخاصتَها، أمرت ببُرمةٍ من تلبينةٍ فطُبختْ، ثم صُنع ثريدٌ فصبَّت التلبينة عليها، ثم قالت : كُلن منها، فإني سمعتُ رسولِ اللهِ صلَّى اللهُ عليهِ وسلَّمَ يقول :التلبينةُ مُجمةٌ لفؤادِ المريضِ، تذهب ببعضِ الحزنِ
Bahwasanya apabila salah seorang anggota keluarganya meninggal dunia, maka berkumpullah para wanita. Kemudian mereka berpisah, kecuali keluarga dan orang-orang tertentu. Setelah itu, ia (‘Aisyah radhiyallahu ‘anha) menyuruh diambilkan seperiuk talbinah. Lalu dia memasak dan membuat tsariid. Kemudian dia menuangkan bubur talbinah tersebut di atasnya. Setelah itu, ia berkata: “Makanlah bubur ini! Sesungguhnya aku pernah mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
“Talbinah dapat menyegarkan hati orang yang sakit dan dapat menghilangkan sebagian rasa sedih”(HR. Bukhari no. 5101 dan Muslim no.  2216)
Dihadits yang Lain Pula :
وعنها رَضِيَ اللَّهُ عَنْهَا أَنَّهَا كَانَتْ تَأْمُرُ بِالتَّلْبِينِ لِلْمَرِيضِ وَلِلْمَحْزُونِ عَلَى الْهَالِكِ ، وَكَانَتْ تَقُولُ : إِنِّي سَمِعْتُ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُولُ ( إِنَّ التَّلْبِينَةَ تُجِمُّ فُؤَادَ الْمَرِيضِ ، وَتَذْهَبُ بِبَعْضِ الْحُزْنِ )
‘Aisyah radhiallahu anha memerintahkan agar membuat talbinah untuk orang sakit dan orang yang ditimpa kesedihan karena ada keluarga yang meninggal, karena talbinnah bisa mengurangi kesedihan. Kemudian ia berkata, Sesungguhnya aku pernah mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
Talbinah dapat menyegarkan hati orang yang sakit dan dapat menghilangkan sebagian rasa sedih”(HR. Bukhari no. 5365 dan Muslim no.  2216) 
6.      Itsmid (Celak) 


 Ibnu Abbas meriwayatkan dari Nabi Shollallohu ‘Alaihi wasallam, bahwasanya beliau bersabda:


خَيْرُ أَكْحَالِكُمُ الْإِثْمِدُ. إِنَّهُ يَجْلُو الْبَصَرَ وَيُنْبِتُ الشَّعَرَ.

Celak yang terbaik untuk kamu adalah itsmid. Sesungguhnya ia bisa menjernihkan penglihatan dan menumbuhkan bulu mata.
Dikeluarkan oleh Abu Daud pada kitab Ath-Thibb, bab Al-Amru Bil Kuhli, no.3878. Dikeluarkan oleh At-Tirmidzi dan dinilainya hasan pada kitab Ath-Thibb, no.1761 dan pada kitab Asy-Syama-il, no.48 dan 49. Dikeluarkan oleh An-Nasa’I pada kitab Az-Ziinah secara ringkas. Dikeluarkan oleh Ibnu Majah pada kitab Ath-Thibb, no.3497. Dikeluarkan oleh Imam Ahmad dalam kitab Musnad-nya, no.3036 dan 3426, Al-Baihaqi, 3/245, dan Ibnu Hibban dalam kitab Shahih-nya, no.1439 dan 1440. Dan juga dikeluarkan oleh Abu Nu’aim dalam kitab Ath-Thibbun Nabawi, hal.47 dan 48.
اكْتَحِلُوا بِالْإِثْمِدِ فَإِنَّهُ يَجْلُو الْبَصَرَ وَيُنْبِتُ الشَّعْرَ

Bercelaklah kalian dengan itsmid, karena dia bisa mencerahkan mata dan menumbuhkan rambut” (HR. At Tirmidzi no.1679 dalam Sunan-nya bab Maa jaa-a fil iktihaal, Ahmad no.15341 dalam Musnad-nya)
عَلَيْكُمْ بِالْإِثْمِدِ عِنْدَ النَّوْمِ فَإِنَّهُ يَجْلُو الْبَصَرَ وَيُنْبِتُ الشَّعَرَ
“Bercelaklah memakai itsmid ketika hendak tidur, karena ia dapat mencerahkan pandangan dan menumbuhkan rambut” (HR. Ibnu Majah dalam Sunan-nya no.3846 bab Al Kahlu Bil Itsmid)
7.      Kam’ah
 (Tumbuhan akar tanah, sejenis jamur  truffle dan airnya adalah obat penyakit mata)


  قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ
 الْكَمْأَةُ مِنْ الْمَنِّ وَمَاؤُهَا شِفَاءٌ لِلْعَيْنِ وَالْعَجْوَةُ مِنْ الْجَنَّةِ وَهِيَ شِفَاءٌ مِنْ الْجِنَّةِ
Al Kam`ah (sejenis tanaman) adl dari Manna, airnya bisa untuk obat dari sakit 'ain. Dan (kurma) Ajwah adl dari surga, ia adl obat dari jin.  HR. Ibnu Majah No.3444

Rosululloh Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda : 


الكماة من المن وماءها شفاء للعين‎
Kamah termasuk al-mann, airnya menyembuhkan mata. Muttafaqun alaih : Bukhori (5708) dan Muslim (2049)
Imam Bukhari meriwayatkan dua kali (Bukhari,VII,[t.th.]:17), Imam Muslim meriwayatkannya 7 kali, dan kitab-kitab yang lainnya lebih banyak lagi. Diantara sabda Nabi itu adalah sebagai berikut:
– – – سمعت رسول الله صلى الله عليه وسلم يقول الكماة من المن وماءها شفاء للعين (رواه مسلم عن سعيد بن زيد)
Artinya:



.. . Aku mendengar Rasulullah bersabda: Kam’at (jenis jamur) adalah bagian dari dunia jamur. Airnya adalah obat penyakit mata (H.R. Muslim dari Sa’id bin Zaid).
8.      Garam   

 

Dari Ali bin Abi Thalib radhiyallahu ‘anhu, dinyatakan bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam memberi nasehat beliau,
وإذا أكلت فابدأ بالملح واختم بالملح؛ فإن في الملح شفاء من سبعين داء، أولها الجذام والجنون والبرص
”Jika kamu makan, mulailah dengan mencicipi garam dan akhiri dengan makan garam. Karena dalam garam terdapat obat bagi 70 penyakit, yang pertama lepra, gila, dan kusta…”


وَعَنْ عَلِيٍّ قَالَ : بَيْنَا رَسُوْلُ الله صلَّى الله عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ذَاتَ ليلةٍ يُصَلِّي فَوَضَعَ يَدَهُ عَلَى اْلأَرْضِ فَلَدَغَتْهُ عَقْرَبَ فَنَاوَلَهَا رَسُوْلُ الله صلى الله عليه وسلم بِنَعْلِهِ فَقَتَلَهَا فَلَمَّا
انْصَرَفَ قَالَ : ” لَعَنَ الله الْعَقْرَبَ مَا تَدَعُ مُصَلِّيًا وَلاَ غَيْرَهُ أَوْ نَبِيًّا وَغَيْرَهُ ” ثُمَّ دَعَا بِمِلْحٍ وَمَاءٍ فَجَعَلَهُ فِي إِنَاءٍ ثُمَّ جَعَلَ يَصُبُّهُ عَلَى إِصْبِعِهِ حَيْثُ لَدَغَتْهُ وَيَمْسَحُهَا وَيَعُوْذُهَا بِالْمُعَوِّذَتَيْنِ . رواهما البيهقي في شعب الإيمان.. (وَ يَقْرَأُ بِـ “قل يا أيها الكافرون” و “قل أعوذ برب الفلق” و “قل أعوذ برب الناس”: الصحيحة 2/ 80: طص 117 أبو نعيم في أخبار أصبهان 2/223 


Dari ‘Ali, dia bercerita, “Tatkala Rasulullah saw pada suatu malam melakukan shalat lalu meletakkan tangan beliau ke tanah, tiba-tiba seekor kalajengking menyengat beliau. Maka beliau meraihnya dengan sandal beliau lalu membunuhnya. Tatkala telah selesai beliau berkata, “Semoga Alloh melaknat kalajengking. Dia tidak peduli orang yang shalat atau tidak, dan nabi atau bukan.” Kemudian beliau meminta garam dan air lalu meletakkannya pada sebuah wadah, kemudian menuangkannya pada jari beliau pada area yang disengat, dan beliau mengusapnya sambil memperlidungkannya dengan dua surah Mu’awwidzatain (surah al-Falaq dan an-Nas.)” HR Baihaqi dalam Syu’abul Iman. Dalam riwayat Thabarani no. 548: “Beliau membaca surah al-Kafirun, al-Falaq, dan an-Nas.” Hadits shahih
9.      Al-Ud Al-Hindi (Gahru India) 




 عَنْ عُبَيْدِ اللّهِ بْنِ عَبْدِ اللّهِ عَنْ أُمِّ قَيْسٍ بِنْتِ مِحْصَنٍ أُخْتِ عُكَاشَةَ بْنِ مِحْصَنٍ ، . قَالَتْ: دَخَلْتُ بِابْنٍ لِي عَلَى رَسُولِ اللّهِ . لَمْ يَأْكُلِ الطَّعَامَ. فَبَالَ عَلَيْهِ. فَدَعَا بِمَاءٍ فَرَشَّهُ. قالت: ودخلتُ عليه بابن لي. قد أعلقتُ عليه من العُذرة. فقال«عَلامَهْ تَذْغَرْنَ أولادكن بهذا العِلاق؟ عليكن بهذا العود الهندي. فإن فيه سبعة أشفية. منها ذات الجنب. يُسْعَط من العذرة، ويُلَدُّ من ذات الجنب

Dari Ubaidillah bin Abdillah dari Ummi Qais binti Mihshan, saudari Ukkasyah bin Mihshan, Ummu qais berkata, aku bersama anakku menemui Rosulullah saw, pada waktu itu anakku belum bisa memakan makanan, tiba-tiba anakku kencing dipangkuan Rosulullah, lalu beliau menyuruh mengambil air dan memercikannya, Ummu Qais berkata, dan aku juga pernah menemui beliau bersama anakku yang aku tekan tenggorokannya untuk menghilangkan sakit amandelnya, lalu beliau bersabda, mengapa kamu tekan kerongkongan anakmu seperti itu?
gunakanlah kayu gaharu India, karena padanya terdapat tujuh macam obat, diantaranya adalah obat sakit lambung, su’ut (mengobati lewat hidung) adalah dipergunakan untuk penyakit amandel, dan ladud (mengobati dari pinggir mulut orang yang sakit) adalah dipergunakan untuk penyakit lambung. (HR.Muslim No 5716)


عن أبي هريرة رضي الله عنه: أن رسول الله صلى الله عليه وسلم قال: (أول زمرة تدخل الجنة على صورة القمر ليلة البدر، الى قوله وقود مجامرهم الألوة – قال أبو اليمان: يعني العود

Dari Abi Hurairah RA, bahwa Rosulullah SAW bersabda, “Golongan penghuni surga yang pertama kali masuk rupa mereka laksana bulan pada malam bulan purnama” sampai ucapan beliau, “nyala perdupaan mereka adalah gaharu.” Imam Abul Yaman berkata, maksudnya adalah kayu gaharu. (HR. Muslim )

10.  Sidr (Bidara) {QS. As-saba : 16 dan Al-Waqi’ah : 28). Terapi gangguan Jin dan Sihir {Tafsir Ibnu Katsir jilid 1 dari surat Al-Baqoroh 102, dari wahab bin munabbih (7 helai daun bidara ditumbuk dilarutkan kedalam air dibacakan ayat kursi, al-kafirun, al-ikhlas, al-falaq  dan an-nas, lalu dipergunakan untuk mandi dan untuk minum (mushanaf ma’mar bin rasyid 11/13).
11.  Kencing dan Susu Unta (QS. Al-Ghasyiyah : 17) (HR. Abu Daud : 4364)
12.  Jeruk Nipis (Muttafaq alaih : Bukhari 5427 Muslim 797)
13.  Rumput Jeruk (Lemon Grass) (Muttafaq ‘alaih : Bukhari 1834 Muslim 1353)
14.  Semangka (HR. Abu Daud 4879)
15.  Tin (QS. At-tin : 1)
16.  Kurma (Mengobati racun dan sihir ) {Barang siapa makan 7 butir kurma Ajwah dipagi hari, maka tidak akan membahayakannya pada hari itu racun dan sihir} (Muttafaq ‘alaih : Bukhari 5769 Muslim 2047)
17.  Raihan (Kemangi) (QS. Ar-Rahman 12) (HR. Muslim 2253)
18.  Delima (QS. Ar-Rahman : 68)
19.  Zanjabil (QS. Al-Insan : 17)
20.  Pisang (QS. Al-Waqiah : 29)
21.  Buah Anggur ( Al-Baqoroh 266)
22.  Mentimun (Muttafaq ‘alaih : Bukhari 5440 Muslim 2043)
23.  Yaqthin (Labu Manis) (QS. Ash’Shoffat : 146)
24.  Air Hujan (QS. Al-Anfal : 11) (untuk menghilangkan gangguan jin, membersihkan hati)

APAPUN JENIS HERBALNYA BAIK BERUPA HERBAL PADAT ATAU CAIR. RACIKAN SENDIRI ATAUPUN HERBAL YANG SUDAH DIRACIK SECARA MODERN, HENDAKNYA DIRUQYAH DAHULU.

***Satukan Energi Ruqyah (Do’a) dengan Herbal Sunnah***
“ Sesungguhnya Allah Maha Hidup lagi Maha Pemurah, Dia Malu jika seseorang mengangkat kedua tangannya kepada-Nya, Dia mengembalikan keduanya dalam keadaan hampa dan gagal “ HR. At-Tirmidzi : 1757.

Penyusun ; Ust Ahmad Rifa'i Al Anwary
Editor : Abu Hasna Al Wardi
Read More...